Senin, 01 Mei 2017

Kegiatan Praktek US SMPN 1 Gabuswetan

 Assalamualaikum Wr.Wb.

         Pada hari jum'at tanggal 7 april 2017 - 15 April 2017 saya mengikuti Kegiatan Praktek US di SMPN 1 Gabuswetan. Saya duduk dikelas IX-2, saya mengikuti Kegiatan Praktek US selama 1 minggu. Hari ini saya praktek TIK, yang dinilai oleh Pak Wastra S.Pd. Jadwal saya selama Praktek US yaitu :
Jum'at : Pendidikan Agama Islam
Sabtu : Tik
Senin : Penjaskes
Selasa : Seni Budaya
Rabu : B. Indonesia
Kamis : B. Inggris
Sabtu : IPA
          Pada praktek hari pertama, saya menjalani praktek shalat subuh. Kemudian hari berikutnya mengarang tentang postingan blog. Hari senin, lari sejauh 600m. Hari selasa, praktek nari zapin melayu. Hari rabu, mengarang pidato tentang bahaya narkoba. Hari kamis, berdialog dengan teman sebangku memakai bahasa inggris dengan tema yang sudah di tentukan. Dan yang terakhir, menjelaskan tentang induksi elektromagnetik.
        Praktek US tahun ini berbeda dengan US sebelumnya. Tahun ini lebih meriah daripada tahun lalu. Karena, tahun sekarang pada praktek seni budaya ada berbagai macam tampilan. Seperti : Tari, drama, drama musikal, relief, dsb. Kegiatan praktek US ini diikuti oleh 348 siswa, yang terdiri dari kelas IX-1 - IX-9. Dan kegiatan praktek US ini dibagi menjadi 8 kelompok, setiap 1 kelompoknya terdiri dari 50 siswa.
Mungkin itu saja yang dapat saya posting disini, tunggu postingan saya selanjutnya :)
Terima Kasih atas perhatiannya ^_^

Wassalamualaikum Wr.Wb.